Banyak orang yang lebih memilih naik pesawat dari Bali ke Lombok, tapi lain dengan gue, gue kemaren ini sempet berangkat dari Bali mau ke Sumbawa, lewat Lombok. Dari Bali ke Lombok memakan waktu sekitar 5 jam di kapal dan hanya dengan 45rb rupiah saja tiket kapalnya.
Memang bukan waktu yang sebentar, tapi dengan harga segitu kapalnya cukup nyaman untuk lesehan selama perjalanan. Bisa juga kalo mau nyewa matras buat tiduran seharga 10rb rupiah.
Waktu dalam perjalanan menuju Lombok, tiba2 dari pengeras suara seadanya nahkoda kapal berbicara dengan santai dan kaku: "Lumba-lumba, Lumba-lumba" Serentak seluruh penumpang ke arah depan kapal dan benar banyak lumba-lumba sedang kegirangan mengikuti ombak yang tercipta karena jalannya kapal yang gue naikin. Kata orang kalo nemu lumba-lumba di laut lepas berarti akan banyak rejeki datang, semoga saja benar, amin.
Selamat jalan-jalan, semoga kita berpapasan.
Cheers,
Febrian
Tidak ada komentar:
Posting Komentar